Potensi wisata alam yang dimiliki Desa Karangasem meliputi wisata budaya desa wisata, serta wisata sejarah & religi. Kegiatan yang dikembangkan serta dilakukan oleh masyarakat di Wisata budaya desa
wisata dan wisata religi yang berada di Desa Karangasem ini adalah kegiatan keagamaan seperti ziarah makam. Dimana kegiatan ini juga rutin dilakukan dan tidak hanya menjadi tujuan warga desa namun juga masyarakat dari daerah lain seperti Kabupaten Blora, Kabupaten Pati, Kabupaten Jepara. Sehingga ini mampu menjadi wisata budaya yang bermanfaat bagi peningkatan taraf hidup masyarakat Desa Karangasem.